Selamat datang di Blog kami. Bagi para pencinta ayam aduan dapat melihat hasil ternak ayam aduan milik kami di Blog ini. Bagi yang tertarik untuk mengetahui lebih lanjut bisa langsung tinggalkan komentar atau langsung menghubungi kami di 081916794009.
Follow twitter kami di
@MentaokBreeder

Thursday 23 August 2012

MENTAOK BREEDER

Setelah saya merasa cukup berkenalan dengan rekan – rekan hobiis, maka perlu kami sampaikan bahwa nama peternakan kami adalah : Mentaok Breeder. Adapun nama ini kami ambil dari lokasi rumah kami yang secara kebetulan berada di kawasan hutan Mentaok. Pada masa lalu sejarah Pajang – Mataram menengarai kawasan Bantul Selatan sebagai pusat Hutan Mentaok. Pada masa tersebut Hutan Mentaok merupakan kawasan hutan lebat yang dihadiahkan Sultan Pajang, Hadiwijaya kepada putra angkatnya, yaitu Danang Sutawijaya karena telah berhasil mengalahkan pemberontakan separatis Kadipaten Jipang, yaitu Harya Penangsang. Pusat Hutan Mentaok ada di kawasan Bantul Selatan, tepatnya berada di desa Gilang yang terletak di perbatasan antara Kecamatan Bambanglipuro dan Kecamatan Pandak.

Adapun denah lokasi ternak ayam kami sebagai berikut:
Gbr. 1 - Denah Lokasi Ternak Ayam Aduan “Mentaok Breeder” (Jl. Parangtritis Km. 19,5 Paker, Mulyodadi, Bambanglipuro, Bantul, Yogyakarta

Gbr. 2- Tempat Pengawinan dan Pengeraman Ayam "Mentaok Breeder"


 Gbr. 3 - Kandang Ayam "Mentaok Breeder"


 Gbr. 4 - Lokasi Umbaran Ayam "Mentaok Breeder"


 Gbr. 5 - Lokasi Umbaran dan Kandang Ayam "Mentaok Breeder"
 
Saya tertarik untuk memetik hikmah lahirnya dinasti Mataram Islam, yang diawali dari turunnya Lintang Johar di kawasan Gilang, dipercaya sebagai pertanda tentang awal dari bangkitnya Kerajaan Mataram Islam di tanah Jawa. Dalam perjalanan sejarahnya yang panjang, Dinasti Mataram masih lestari di Tanah Jawa sampai sekarang. Para anak cucu Danang Sutawijaya atau Panembahan Senopati masih menjadi penguasa di Tanah Jawa sampai saat ini.

Inilah yang melatarbelakangi kami untuk memberikan nama Mentaok Breeder sebagai nama ternak ayam kami. Walaupun dengan keadaan dan sarana prasarana yang sederhana dan terbatas, namun tetap optimis dalam menghasilkan anakan ayam aduan yang berkualitas dan bermental juara. Dengan semangat dan harapan bahwa sesuatu yang besar selalu diawali dari yang kecil dan bermodalkan kejujuran, ketekunan dan keuletan dalam menjalankan usaha ternak ini, kami berharap usaha ternak ayam aduan kami dapat makin berkembang besar dalam mencetak ayam aduan berkualitas dan lestari hingga waktu yang lama.

Demikian sekelumit latar belakang nama ternak ayam kami, semoga bisa memberikan gambaran bagi rekan – rekan hobiis ayam aduan. Untuk postingan berikutnya akan kami sampaikan beberapa koleksi ayam serta detail kandang dan umbaran ternak ayam Mentaok Breeder.

Terima Kasih,
Mentaok Breeder


15 comments:

  1. Replies
    1. Mari Bergabunglah Bersama MandiriQQ, menawarkan Berbagai Jenis Permainan Menarik.
      1 ID untuk 7 PERMAINAN ( NEW GAME : BANDAR SAKONG!!! )
      Dapatkan Berbagai Bonus Menarik dari MandiriQQ..!!
      - Bonus TurnOver 0.5% tiap Minggunya
      - Bonus Referral 20% Dibagikan Setiap Minggunya.
      - Minimal Deposit hanya 20 Ribu
      - Minimal Withdraw hanya 50 Ribu
      Untuk info lebih lanjut Silahkan hubungi Cs MandiriQQ
      PIN BBM : 2BE2B4BA
      Line : mandiri_qq
      yahoo : mandiriqq@yahoo.com
      Link : www.menangmandiri.com

      Delete
  2. @Mas Bowo : Ada mas Bowo, bila trtarik dapat hubungi handphone kami. Kalo rumahnya di skitaran jogja silakan mampir langsung ke lokasi ternak kami di Bantul.

    Trims2.

    ReplyDelete
  3. Salam kenal mas,,anakan Birma usia 1bln harga brapa ya yg Ori..?Trims

    ReplyDelete
  4. @Mas Yudha : Anakan Birma Ori umur 1 bulan harga berkisar 150-250 ribu mas. Untuk saat ini stok belum ada, masih terlalu kecil utk dijual krn baru umur 2 minggu.

    ReplyDelete
  5. Ada yang siap pakai/tarung mas??? Yentu saja yang berkualitas dong. Berapa harganya + ongkir ke medan??? Sekalian babon cetak nya mas 1 ekor juga. Pengen ikutan jejak mas untuk berternak ayam aduan.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Salam ayam mas Rocky, untuk ayam jago siap tarung saat ini kami masih menyeleksi lagi karena stok yang kemarin sudah hampir laku semua.
      Kami menyeleksi ayam karena kami ingin pembeli benar2 memperoleh ayam yang berkualitas. Agar mudah komunikasinya Mas Rocky bisa kontak langsung via handphone saja mas.
      Trima kasih.

      Delete
  6. Saya juga tertarik dengan komunikasi mas dengan mahayuda pada -2 feb 2013 lalu. Berarti saat ini sudah berumur 3 atau 4 bulanan anak ayam nya mas. Berapa harganya untuk anakan 4 ekor (2 jantan + 2 betina) beserta ongkir ke medan mas????

    ReplyDelete
    Replies
    1. Salam kenal Mas Rocky,
      Untuk anakan ayam birma seperti yang disebutkan mas Rocky di atas sudah laku terjual semua Mas. Karena untuk anakan ayam cepat sekali habisnya, rata2 umur 2-3 bulan sudah ada yang pesan. Kalau memang ingin anakan ayam, mas Rocky bisa menghubungi kami via telepon untuk memesan anakan ayam.
      Sebagai info, harga anakan ayam 3-4 bulan berkisar antara 350-450 rb/ekor mas. Dijamin kualitas istimewa.
      Ongkos kirim sesuai pengalaman kami, perbox 180rb (via pesawat). Bila pesan 4 ekor anakan kemungkinan bisa dijadikan dalam 1 box.
      Terima kasih. :)

      Delete
  7. om masih punya setock anakan birma ori gk om??

    ReplyDelete
    Replies
    1. Stok ada mas Yuli, namun umur masih dibawah 1 bulan. Kami tidak manjual anakan ayam di bawah sebulan karena masih rentan bila harus dikirim ke luar daerah. Bila ingin pesan anakan bisa langsung kontak via telepon aja mas agar mudah komunikasinya.
      Trima kasih.

      Delete
  8. Mf mas,, kalau mau pesen telur bitma yang ori berapa harganya mas?? Trus lok babon kisaran harganyA brapa??

    ReplyDelete
  9. Mf mas,, kalau mau pesen telur bitma yang ori berapa harganya mas?? Trus lok babon kisaran harganyA brapa??

    ReplyDelete
  10. Silakan Kunjungi Artikel Jadwal Sabung Ayam S128

    Ayam Bangkok
    S128
    https://tajenonline.com/ayam-bangkok-super-keunggulan-tidak-ketahui/
    https://tajenonline.com/daftar-s128-bolavita/

    Dan dapat Hubungi Kontak Whatsapp Kami +62-8122-222-995

    ReplyDelete
  11. Asal permainan ini merupakan permainan dari negri Cina yang berupa permainan kartu poker versi cina. Permainan Niu Niu ini menggunakan deck kartu biasa yang seperti dimainkan pada permainan poker dengan jumlah 52 kartu tanpa joker.

    Setiap pemain akan mendapatkan masing-masing 5 kartu di tangan untuk di adu dengan kartu bandar. Nah, pada permainan Niu Niu Live Casino biasanya terdapat 1 Bandar dan 3 lapak Player.

    Promo Bonus menarik dari BOLAVITA :
    > BONUS NEW MEMBER 10%
    > BONUS REFERRAL 10%
    > BONUS ROLLINGAN 0.5%

    KLIK DISINI UNTUK MENDAFTAR BOLAVITA

    Transaksi bisa dilakukan melalui :
    => PULSA ( XL & TELKOMSEL )
    => E-wallet (OVO, LINK AJA, GO-PAY, JENIUS dan DANA)
    => Bank (BCA, BRI, BNI, MANDIRI, CIMB NIAGA dan DANAMON)

    Untuk informasi lebih lanjut bisa hubungi kami via livechat ataupun :
    ✔ WA / TELEGRAM : +62812-2222-995
    ✔ INSTAGRAM : @bola.vita
    ✔ FACEBOOK : @bolavita.ofc

    ReplyDelete